Pantai Indrayanti terletak di area wisata pantai di Gunung Kidul. Letaknya tidak berjauhan dengan tempat wisata pantai lainnya seperti pantai Pok Tunggal, pantai Sundak, ataupun pantai Krakal. Dari pusat kota Jogja, jaraknya kurang lebih 66 KM dengan waktu tempuh kesini sekitar 2 jam. Nama resmi Pantai Indrayanti yang sebenarnya adalah Pantai Syawal, tetapi karena pengunjung dan warga sekitar lebih mengenal dengan nama Pantai Indrayanti.
Pantai indrayanti ini tidak kalah populer dengan pantai-pantai di daerah Yogyakarta lainnya. Pasir putih dan laut biru kehijauan menjadi ciri khas deretan pantai di Gunung Kidul begitupula dengan pantai Indrayanti ini juga memiliki pasir putih dan laut biru kehijauannya. Jika anda merasa terik karena sinar matahari anda bisa sewa payung pantai harganyapun relatif murah. Disini juga terdapat banyak warga sekitar yang menjual makanan-makanan berbahan dasar dari hasil laut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar